Temukan Berbagai Macam Artikel Informatif hanya di Alpabet.ID
Kampus  

Mata Kuliah Teknik Informatika

Mata Kuliah Teknik Informatika – Teknik Informatika menjadi salah satu jurusan kuliah yang sangat populer, karena prospek pekerjaannya sangat luas di berbagai bidang. Tentunya untuk fokus pada bidang tertentu, mahasiswa harus menyelesaikan mata kuliah Teknik Informatika yang wajib maupun pilihan.

Mata kuliah yang diajarkan tentunya tidak terlepas dari hal-hal yang berbau teknologi informasi dan perkembangannya hingga saat ini. Tentang bagaimana TI berperan sangat penting dalam kehidupan sehari-hari juga akan dibahas di sini.

1. Pengantar Teknik Informatika

Mata kuliah dasar yang akan dipelajari di awal tidak lain adalah pengantar teknik informatika. Di sini mahasiswa akan belajar tentang terminologi hingga konsep dasar yang nantinya akan digunakan sepanjang perkuliahan di Teknik Informatika.

Beberapa materi yang akan didapatkan di antaranya mulai dari sejarah komputer, perangkat lunak, perangkat keras, pengolahan data, dan informasi. Tujuan mata kuliah ini adalah mengenalkan terlebih dahulu dasar-dasar yang akan dipelajari lebih lanjut di program studi ini.

Baca Juga: Mata Kuliah Sistem Informasi

2. Logika Informatika

Pada mata kuliah ini, kemampuan logika mahasiswa akan diuji dan dilatih menjadi lebih baik lagi. Keterampilan logika ini sangat penting dalam jurusan TI karena nantinya digunakan dalam pemrograman dan mata kuliah lain yang berhubungan.

Berbagai macam aturan logika, kaidah penggunaan untuk melakukan validasi juga akan dibahas di sini. Dengan mempelajari logika ini, diharapkan mahasiswa memiliki kemampuan logika yang lebih baik dibandingkan sebelumnya dan mampu praktek dengan baik.

3. Dasar Pemrograman

Salah satu mata kuliah dasar yang wajib dipelajari oleh seluruh mahasiswa jurusan TI. Pada mata kuliah teknik informatika, kamu akan belajar mulai dari konsep dasar pemrograman hingga praktek penggunaannya. Akan ada teori yang dipelajari dan lebih banyak praktek agar lebih terbiasa.

Di sini juga akan disinggung tentang algoritma sederhana, konsep input output hingga implementasi dari algoritma sesuai dengan rumus dalam bahasa pemrograman tertentu. Harapannya adalah mahasiswa bisa menguasai prinsip dasar dan mampu melakukan praktek dengan benar.

4. Jaringan Komputer

Materi yang akan didapatkan di sini mulai dari mengenal jaringan komputer, baik itu perangkat lunak maupun keras, perbandingan model OSI, TCP/IP, dan hal-hal yang berkaitan dengan jaringan komputer. Bahkan jaringan dengan basis broadcast atau sejenisnya juga akan dibahas di sini.

Dengan mempelajari seluruhnya, mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman terhadap sistem kerja jaringan komputer, cara merancang, implementasi, hingga pengelolaan jaringan tersebut. Selain itu, kamu juga diharapkan bisa mendesain jaringan komputer untuk pekerjaan individu maupun kelompok.

5. Rekayasa Perangkat Lunak

Beberapa sekolah menengah kejuruan mungkin ada yang membuka pilihan ini dan di bangku kuliah akan dibahas lebih dalam lagi. Rekayasa perangkat lunak atau yang lebih dikenal sebagai RPL akan berfokus pada perangkat lunak yang dimanfaatkan dalam bidang teknologi informasi.

Cakupan materi yang didapatkan sebenarnya beragam, tergantung dari kampus masing-masing. Umumnya akan mempelajari algoritma, desain, hingga coding. Mahasiswa diharapkan mampu memahami prinsip, struktur, hingga solusi penyelesaian dari permasalahan yang ada di lapangan.

6. Sistem Basis Data

Mata kuliah teknik informatika akan mengajarkan tentang konsep, prinsip, pengolahan, hingga penyimpanan informasi ke dalam berbagai macam format. Mahasiswa akan belajar tentang diagram konsep maupun fisik dan diharapkan mampu menerapkannya ke dalam basis data tertentu.

Selain tentang basis data, kamu juga akan mempelajari tentang konsep aljabar relasional dan penerapannya untuk pengelolaan data serta informasi. Setelah mata kuliah ini selesai, mahasiswa diharapkan mampu melakukan pengumpulan hingga memproses data menjadi informasi yang baru.

7. Kecerdasan Buatan

Artificial Intelligence (AI) atau yang lebih dikenal sebagai kecerdasan buatan merupakan salah satu mata kuliah yang menarik dan menantang. Dalam pembelajarannya, kamu akan belajar tentang teori maupun praktek dari kecerdasan buatan ini.

Mahasiswa diharapkan mampu memanfaatkan algoritma pencarian, basis pengetahuan, hingga pembelajaran dalam studi kasus AI. Di akhir mata kuliah, mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan untuk merancang dan mengembangkan aplikasi sesuai dengan prinsip AI.

Baca Juga: Mata Kuliah Teknik Elektro

8. Pemrograman Web

Pemrograman web menjadi mata kuliah dengan materi yang cukup banyak karena akan membahas tentang sistem, karakteristik, prinsip, program yang digunakan, hingga desain web yang baik. Mahasiswa tidak hanya belajar tentang teorinya saja, namun akan ada praktek juga.

Beberapa pokok pembahasan yang akan dibahas meliputi penggunaan HTML, PHP, CSS, hingga JavaScript. Dengan mempelajari mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu menganalisa, merancang dan membangun web yang baik dan user friendly.

9. Cloud Computing

Cloud computing merupakan salah satu mata kuliah yang tergolong baru mengikuti perkembangan teknologi informasi. Mahasiswa nantinya akan belajar tentang dasarnya, tata cara penggunaan, mekanisme, sistem, dan lain sebagainya.

Selain mata kuliah Teknik Informatika yang telah dibahas tadi, masih ada banyak mata kuliah wajib dan pilihan yang bisa kamu ambil sesuai keinginan. Tentukan mata kuliah dengan apa yang ingin kamu capai ketika sudah lulus nanti, apakah ingin menjadi Programmer Web atau yang lainnya. Baca artikel menarik lainnya hanya di Alpabet.ID

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *